Cara Mengatasi Jerawat di Badan

Jerawat tidak hanya menyerang wajah saja, namun juga seluruh anggota badan seperti punggung, dada, lengan atas, dan pantat. Jerawat yang ada di badan tentu berbeda dengan jerawat di wajah. Cara penanganan jerawatnyapun berbeda karena badan memiliki tekstur kulit yang lebih keras dari wajah.
jerawat, forum jerawat di badan,menghilangkan jerawat,penyebab jerawat badan,obat jerawat di badan,jerawat di badan bekasi,cara mengatasi jerawat di badan,sabun jerawat badan,

Penyebab
Penyebab jerawat di badan hamper sama dengan jerawat di wajah. Pada dasarnya jerawat di badan juga disebabkan sumbatan pori-pori sehingga kelenjar minyak tidak dapat keluar. Selain itu, bakteri dan kotoran yang menyumbat pori-pori juga turut andil memperparah jerawat ini.

Hormonal, stress, merokok, keringat berlebih, pengeluaran minyak berlebih merupakan faktor-faktor yang turut memperparah jerawat di badan. Oleh karena itu, pola hidup memang perlu dijaga agar terhindar dari infeksi ini.

Bentuk
Berbentuk merah, ada yang berukuran kecil, ada pula yang besar, menyebar di daerah punggung. Biasanya jerawat jenis ini lebih dalam daripada jerawat di wajah karena tekstur otot yang berbeda. Inilah alasan mengapa jerawat di badan lebih sulit untuk dihilangkan daripada jerawat di wajah.

Jerawat di badan juga dapat meninggalkan bekas noda hitam yang memperburuk penampilan. Noda ini memang bisa hilang dengan sendiri, namun memerlukan waktu yang cukup lama karena perlukaan terjadi lebih dalam.

Penanganan
Penanganan pertama dan yang utama adalah dengan mandi yang bersih. Gosok-gosok tubuh Anda agar sel kulit mati yang menutupi pori-pori dapat terkelupas. Gunakan sabun belerang atau anti jerawat yang dapat mengurangi jerawat badan Anda.

Selalu gunakan handuk bersih. Handuk yang kotor dapat menyebabkan kuman mudah berkembangbiak sehingga jerawat badan semakin parah. Selain handuk, seringlah ganti pakaian dalam maupun luar dengan yang bersih. Cara ini dimaksudkan untuk mengurangi bakteri yang menyebabkan jerawat.

Bila jerawat badan masih sulit ditangani, sebaiknya control ke dokter. Mungkin ada kelainan seperti jamur atau bakteri yang memerlukan penanganan khusus dengan pemberian antibiotik tertentu. Dokter akan memeriksa, menemukan penyebab dan menangani dengan tepat.

Apabila jerawat badan Anda sudah sembuh, sebaiknya tetap jaga kebersihan dan perawatan tubuh dengan maksimal agar jerawat tidak datang lagi. Semoga bermanfaat.

Artikel Jerawat Lengkap :
LihatTutupKomentar