Teknik Memencet Jerawat Dengan Benar

Terkadang jerawat yang jumlahnya banyak perlu dipencet agar segera sembuh. Memang ada jenis jerawat yang bila dibiarkan saja ini tidak akan kering atua butuh waktu sangat lama untuk menyembuhkannya. Untuk itu, perlu pemencetan agar jerawat segera mengering. Tentunya dengan teknik yang benar karena bila terjadi kesalahan akan menyebabkan peradangan semakin parah dan meninggalkan bekas hitam meluas.

jerawat, Cara Benar Memencet Jerawat, Cara Aman Memencet Jerawat,Tepat Mengeluarkan Jerawat, Panduan Memencet Jerawat,
  1. Sebelum memulai memencet jerawat sebaiknya cuci tangan dengan sabun. Bersihkan tangan hingga ke bagian kuku, kalau bisa potonglah kuku agar tidak melukai.
  2. Bersihkan wajah dengan cuci muka atau menggunakan pembersih make-up. Harapannya wajah Anda dalam keadaan bersih sehingga bakteri p.acne tidak tersebar luas. Selain itu cuci muka akan mengurangi minyak pada wajah yang mempersulit proses pemencetan.
  3. Ambil air hangat dan kompres wajah dengan air hangat selama 10 menit. Air hangat akan memperbesar pori-pori sehingga proses pemencetan akan lebih mudah.
  4. Lakukan teknik scrubbing sebelum memencet jerawat. Scrubbing akan menghilangkan sel kulit mati yang menempel di wajah. Iringi srubbing dengan pijatan lembut satu arah ke atas.
  5. Pakai sarung tangan steril untuk menghindari perlukaan dan penyebaran bakteri. Setelah memencet jerawat sebaiknya sarung tangan langsung dibuang.
  6. Cari mata jerawat! Bila sudah ketemu pijat jerawat perlahan di bagian pinggir untuk mengeluarkan isinya. Terus keluarkan isinya namun jangan berlebihan.
  7. Bersihkan lubang bekas jerawat dengan tangan bersih. Kalau perlu ganti saring tangan dengna yang baru.
  8. Bumbuhi toner pada jerawat yang telah dipencet agar jerawat menjadi kempes.
  9. Setelah wajah kering kompres wajah menggunakan es batu yang dibuat dari jeruk nipis. Caranya masukkan satu buah jeruk nipis atau lemon ke dalam 200 ml air. Dinginkan di dalam freezer hingga menjadi es.
  10. Usap dengan handuk bersih setelah selesai.

Teknik cara memencet jerawat ini sebaiknya jangan dilakukan terlalu sering. Hanya lakukan bila jerawat sudah terlalu banyak dan berukuran besar. bila jerawat sedang dalam puncak peradangan yang ditandai warna merah menyala sebaiknya tunda dulu hingga keluar matanya.

Artikel Jerawat Lengkap :
LihatTutupKomentar